Home / Daerah / Polsek Buay Madang Timur Intensifkan KRYD dan Patroli Malam, Ciptakan Rasa Aman Masyarakat

Polsek Buay Madang Timur Intensifkan KRYD dan Patroli Malam, Ciptakan Rasa Aman Masyarakat

OKU Timur – Sidikbangsa.com – Dalam rangka menjaga stabilitas keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas), jajaran Polsek Buay Madang Timur kembali melaksanakan Kegiatan Rutin Yang Ditingkatkan (KRYD) disertai patroli malam di wilayah hukumnya, Senin malam (5/1/2026).

Kegiatan patroli dimulai sekira pukul 22.00 WIB hingga 24.00 WIB dengan menyasar sejumlah titik rawan gangguan kamtibmas, khususnya di sepanjang Jalan Desa Srikaton, Kecamatan Buay Madang Timur, Kabupaten OKU Timur. Patroli ini merupakan langkah preventif Polri untuk mengantisipasi potensi tindak kriminalitas, khususnya kejahatan jalanan dan tindak pidana 3C (curat, curas, dan curanmor).

Selain patroli mobile, personel Polsek Buay Madang Timur juga melaksanakan sambang dialogis dengan masyarakat. Dalam kesempatan tersebut, petugas menyampaikan pesan-pesan kamtibmas serta mengajak warga untuk bersama-sama menjaga keamanan lingkungan dan segera melaporkan apabila menemukan hal-hal yang mencurigakan.

Tidak hanya fokus pada aspek keamanan, patroli malam ini juga dirangkaikan dengan pengecekan debit Sungai Macak. Langkah tersebut dilakukan sebagai bentuk kesiapsiagaan Polsek Buay Madang Timur dalam mengantisipasi potensi bencana alam, mengingat intensitas curah hujan yang masih cukup tinggi di wilayah OKU Timur.

Kegiatan KRYD dan patroli malam ini dilaksanakan oleh lima personel Polsek Buay Madang Timur yang dipimpin oleh Aiptu Heri Hariyanto, S.H., bersama Aipda Sahrul Munir, Aipda Zulkifli, Bripka Berlin Mandala, dan Brigpol Ahmad Yani Dinata, S.E. Seluruh rangkaian kegiatan berjalan dengan aman, tertib, dan humanis.

Dari hasil patroli tersebut, petugas tidak menemukan adanya tindak premanisme, kepemilikan senjata tajam maupun senjata api ilegal, peredaran narkoba, minuman keras, maupun kendaraan bermotor tanpa dokumen resmi. Selain itu, tidak ditemukan pula pelanggaran lalu lintas yang berujung pada penindakan tilang.

Kapolsek Buay Madang Timur menyampaikan bahwa kegiatan KRYD dan patroli malam merupakan agenda rutin yang terus ditingkatkan sebagai bentuk kehadiran Polri di tengah masyarakat. Hal ini bertujuan untuk memberikan rasa aman dan nyaman, sekaligus menciptakan situasi kamtibmas yang kondusif di wilayah hukum Polsek Buay Madang Timur.

“Dengan kehadiran personel di lapangan secara rutin, kami berharap dapat mencegah terjadinya tindak kriminalitas serta mempererat hubungan antara Polri dan masyarakat,” ujarnya.

Secara umum, situasi kamtibmas selama pelaksanaan patroli malam terpantau aman dan terkendali. Polsek Buay Madang Timur berkomitmen untuk terus meningkatkan kegiatan preventif dan responsif demi terwujudnya keamanan dan ketertiban masyarakat yang berkelanjutan.(Red)

Tag:

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *